Pemkab Bakal Bangun Pusat Jajanan dan Souvenir
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu berencana membangun pusat jajanan dan souvenir di pulau kosong, pada awal 2016 mendatang.
Ada dua tempat pulau kosong yang sudah kita monitor, satu di Pulau Tidung dan satu lagi di daerah Pulau Panggang
Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo mengatakan, saat ini pihaknya sedang memonitor beberapa pulau yang kemungkinan bisa dijadikan areal pusat jajanan dan souvenir tersebut.
"Ada dua tempat pulau kosong yang sudah kita monitor, satu di Pulau Tidung dan satu lagi di daerah Pulau Panggang," ujar Budi, Selasa (15/9).
Fasilitas Umum Pulau Payung akan DilengkapiDi dua pulau kosong milik Pemprov DKI Jakarta itu, kata Budi, bisa dibangun semacam pasar tradisional yang suasananya mirip seperti Lenggang Jakarta di Monas.
"Kita ingin buat seperti Lenggang Jakarta di Monas, ada macam ragam yang khas dari Pulau Seribu. Jadi kalau wisatawan ingin belanja ya di pulau itu," tandas Budi.